Senin, 23 Mei 2011

NARASI GAME (THE ADVENTURE OF PENGUIN)

Di suatu daerah yang berada di kutub selatan terdapat seekor penguin yang pada saat itu sang penguin sedang jalan – jalan tanpa arah (ntah mau kemana dia), sedang asik – asiknya berjalan penguin terjatuh dikarenakan menginjak lubang yang tepat berada di jalur dia berjalan. Tanpa banyak basa – basi penguin bangun dan sambil marah – marah. Tiba – tiba datang seseorang dengan muka iseng dan mencoba mendekati penguin , dia mencoba menenangkan penguin yang sedang kesal karena habis terjatuh dengan cara memukul kepala penguin sebanyak 2 kali, namun apa yang terjadi?? Penguin yang sedang marah makin semakin menjadi, dan si orang tersebut hanya diam saja tanpa kata.

Kemudian penguin melanjutkan kembali perjalanannya namun si orang tersebut mengikutinya dari belakang, di dalam pikiran si penguin semakin curiga, kemudian penguin berbalik badan dan ternyata memang si orang ini mengikutinya dari tadi. Pada saat penguin membalikan badannya lagi si orang menendang pantatnya sebanyak 2 kali, kontan penguin kesal sekali langsung saja penguin marah – marah dan mendesak orang itu agar mengaku “kenapa dia mengikuti & kenapa dia menendang pantatnya”. Dengan spontan orang menjawab bukan saya.. bukan saya (tidak mengaku) dan mencoba menenangkan penguin.

Setelah puas marah – marah penguin kembali melanjutkan perjalannannya yang tertunda ke arah barat, pada saat penguin berbalik si orang mengambil ancang – ancang untuk menendangnya namun kali ini lebih kencang, dan benar saja setelah penguin berbalik badan sepenuhnya langsung saja orang tersebut menendang pantat penguin dengan kencangnya sampai – sampai penguin terbang ke angkasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar